English English Indonesian Indonesian
oleh

110 PPK Luwu Siap Kawal Pemilu hingga Tuntas

FAJAR, BELOPA-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Luwu melantik 110 anggota panitia pemilihan kecamatan (PPK) se-Kabupaten Luwu di Hotel Mulia Indah Kota Palopo, Rabu 4 Januari 2023. Anggota PPK ini berasal dari 22 kecamatan di Kabupaten Luwu.

Ketua KPU Luwu, Hasan Sofyan mengatakan, pemilu tahun 2024 ini merupakan momen sejarah baru.

“Selama bergabung di PPK. Pemilu ini merupakan pesta demokrasi yang paling besar,” kata Hasan saat pelantikan Anggota PPK se-Kabupaten Luwu. Pemilu 2024 ini momentum besar dalam pemilu legislatif, pemilu presiden, pemilu gubernur dan pemilu bupati.

Keberadaan anggota PPK ini akan menentukan sejarah pemilu 2024. Agenda besar ini harus sama-sama disukseskan.
Dia meminta agar setelah dilantik harus langsung tancap gas. Sebab, tahapan sudah berjalan.

Bahkan, dalam waktu dekat ini, sudah masuk tahapan verifikasi pencalonan anggota DPD RI. Kemudian dilakukan pemuktahiran data pemilihan.

Saat ini PPK yang baru dilantik tidak ada lagi waktu bersantai. Semua harus bersinergi. “Saya minta untuk bersinergi. Kemudian berkonsultasi pemerintah kecamatan dan forkopimcam di kecamatan masing-masing.

Kepala Kesbangpol Luwu, Kamal mengatakan, anggota PPK harus menjaga amanah. “Jadilah penyelenggara harus punya tanggungjawab dan penuh integritas,”kata Kamal. Menurutnya, amanah diberikan Negara dan harus menjalankan amanah ini.

Ketua PPK Walenrang Utara, Hasbullah mengatakan, tentu ini bagian dari pada tugas dan tanggung jawab sebagai anggota PPK. “Maka perlu memaksimalkan kerja kita nantinya di pemilihan umum 2024. Maka dari itu di butuhkan kerja keras dan kerja cerdas agar kiranya di wilayah kerja kita masing-masing nantinya tugas dan tanggung jawab kita kita bisa terlaksana dengan baik tanpa adanya hambatan,” paparnya. (shd)

News Feed