FAJAR, MAKASSAR-Mahasiswa Angkatan 2020 Fakuktas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Muslim Indonesia (UMI) PBL III melakukan penyuluhan mengenai pencegahan perkembangan jentik nyamuk.
Mereka melakukan pemberian bubuk abate dilingkungan RW 02 RT 02, Kelurahan Bulurokeng Kecematan Biringkanaya Kota Makassar. Kamis-Minggu, 22-24 Desember.
Pembimbing sekaligus Dosen FKM UMI, Dr. A. Rizki Amelia, SKM., M. Kes mengatakan melihat warga acuh tak acuh mengenai banyak jentik nyamuk yang bersarang ditempat penampungan air warga, membuat mahasiswa FKM UMI mengambil masalah tersebut untuk dijadikan prioritas.
“Masalah ini dipresentasikan dan melakukan intervensi kepada masyarakat seperti penyuluhan sekaligus membagikan bubuk abate,” tuturnya.
Penyuluhan pencegahan perkembangan jentik nyamuk kata Dr Rizki dilaksanakan sebagai langkah awal agar masyarakat dapat terhindar dari penyakit yang disebabkan oleh nyamuk.
“Kami melihat dimana nyamuk adalah salah satu vector penyebab penyakit seperti malaria dan demam berdarah. Apalagi
Pada musim penghujan seperti sekarang ini, perkembangbiakan nyamuk semakin besar,” tuturnya.
Sehingga dengan pelaksanaan penyuluhan dan pembagian bubuk abate ini, diharapkan dapat memutus perkembangbiakan nyamuk.
Tips dan Tindakan yang dilakukan secara teratur untuk mencegah perkembangbiakan nyamuk dengan cara:
- Menguras tempat-tempat penampungan air seperti bak mandi, tempayan, ember, vas bunga, tempat minum burung dan lain-lain seminggu sekali.
- Menutup rapat semua tempat penampungan air seperti ember, gentong, drum, dan lain-lain.
3.Mengubur semua barang-barang bekas yang ada di sekitar rumah yang dapat menampung air hujan.
Memantau jentik nyamuk seminggu sekali
Cegah gigitan nyamuk dengan cara:
- Membunuh jentik nyamuk Demam Berdarah di tempat air yang sulit dikuras atau sulit air dengan menaburkan bubuk temephos (abate) atau altosoid 2-3 bulan sekali dengan takaran 1 gram abate untuk 10 liter air atau 2,5 gram altosoid untuk 100 liter air. Abate dapat di peroleh/dibeli di Puskesmas atau di apotek.
- Mengusir nyamuk dengan anti nyamuk (anti nyamuk bakar/elektrik)
Mencegah gigitan nyamuk dengan memakai lotion anti nyamuk. - Memasang kawat kasa di jendela dan di ventilasi. Tidak membiasakan menggantung pakaian di dalam kamar.
- Gunakan kelambu saat tidur. (wis/*)