Ketua Umum Aku Mandiri Indonesia Hermawati Setyorinny mengatakan, membantu pelaku UMKM di perbankan akses keuangan, melalui Aku Mandiri sudah menjadi bagian dari kerja organisasi. Termasuk mengedukasi pelaku usaha.
“Kaki Lima juga jangan kecil hati nanti bergandengan dengan UMKM. Bisa saling membantu. Membesarkan market, Indonesia peluang penduduknya sasaran market dunia. Kalau tidak berkompetisi bisa ketinggalan. Kita ini harus bergerak membangun usaha, jangan hanya diam kemudian mati,” imbuhnya.
Ketua DPW Aku Mandiri Sulsel Bachtiar Baso menambahkan, pelaku UMKM khusunya mikro, sebagai wadah berhimpun dan kemajuan UMKM. Sudah banyak perubahan. Apalagi, semua instansi bicara UMKM. Bahkan, Presiden RI. “Jadi Aku Mandiri membantu penguatan legal usaha, NIB, perizinan. Kita siapkan untuk pendaftaran UMKM tidak perlu dibayar. Syaratnya cuman satu bergabung Aku Mandiri, punya usaha. 99,8 persen kelas mikro penopang bangsa kita,” ucap Bachtiar.
Sementara itu, Ketua Aku Mandiri Bone, Eko Wahyudi mengajak pengurus bahu membahu bersama pemerintah daerah dan elemen masyarakat berkolaborasi. Sebab, asosiani ini untuk meningkatkan kesejahteraan pelaku UMKM dan masyarakat dengan melakkan giat ekonomi di Kabupaten Bone. “Maka dari itu saya memohon doa restu untuk selalu melakukan kerja sama agar kita semua dapat meningkatkan pelaku UMKM,” harap Eko. (ans/*)