English English Indonesian Indonesian
oleh

Satuan Brimob Juara Umum di Kejurda Inkanas Piala Kapolda Sulsel

FAJAR, MAKASSAR-Pertarungan untuk kelas Polri pada Kejuaraan Daerah (Kejurda) Institut Karate-Do Nasional (Inkanas) Piala Kapolda Sulsel berjalan sengit di GOR Unhas, Minggu, 17 Juli.

Kelas yang dipertandingkan kata dan kumite. Hasilnya, Satuan Brimob Polda Sulsel sukses menjadi juara umum.

Juara tersebut diraih usai mengumpulkan satu emas, satu perak, dan satu perunggu. Peraihnya untuk emas dari kata perorangan, Bripda Anugrah Prasetyo. Bripda Anugrah meraih dua medali usai menang pada kelas kumite -75kg.

Medali lain dari Satuan Brimob Polda Sulsel dua perunggu. Diraih, Bripda Muh Khairil Amri kelas kumite -67kg dan satu medalinya diraih dari kelas kumite -75kg oleh Bripda Muh Akmal.

Untuk juara umum kedua diraih SPN Batua usai meraih masing-masing satu emas dan perak. Lalu, Polres Pinrang dan Polda Sulsel meraih satu emas.

Peraih medali lainnya dari Polres Maros, satu perak dan dua perunggu. Polres Parepare satu perak.

Sekretaris Panitia Kejurda Inkanas Piala Kapolda Sulsel, M Awaluddin Amrin mengatakan pada kelas Polri ini menjadi yang spesial. “Para karateka mereka sangat profesional, ini menunjukan bahwa pembinaan lingkup Polri di Sulsel sangat baik,” ujarnya.

Ketua Majelis Sabuk Hitam Inkanas Sulsel, Edward Putra pun memberi apresiasi. “Kedepan kita akan juga menjadi bagian untuk pembinaan karate di lingkup Polri, jadi memang kekuatan karate akan dibentuk lebih baik lagi di lingkup Polri, selain untuk kebutuhan profesi juga untuk prestasi kedepannya,” tuturnya. (sal/*)

News Feed