English English Indonesian Indonesian
oleh

YHK Cetak Wirausaha Baru Lewat Program Yatim Piatu Berdaya

FAJAR, MAKASSAR –– Yayasan Hadji Kalla (YHK) melalui Bidang Educare usung Program Yatim Piatu Berdaya, berupaya untuk mencetak wirausaha baru.

Manager Bidang Educare YHK, Suharto Parai menuturkan, pihaknya berkomitmen menaruh perhatian terhadap isu pendidikan vokasi yang punya persentase penyerapan tenaga kerja yang cukup tinggi setiap tahunnya. Salah satu program yang digalakkan yaitu Yatim Piatu Berdaya yang bekerjasama dengan Balai Latihan Kerja (BLK) Makassar.

Selain memberikan program pelatihan, pihaknya juga memberikan bantuan peralatan wirausaha kepada para peserta pelatihan terpilih dari kelompok yatim piatu tersebut. “Bantuannya pun beragam, mulai dari usaha salon, bengkel, servis elektronik hingga usaha catering,” ucapnya, Senin, 6 Juni.

Bantuan ini adalah bentuk keseriusan pihaknya dalam mendukung perubahan ke arah yang lebih baik untuk para penerima bantuan Yatim Piatu Berdaya. Ia tidak menginginkan ilmu yang mereka dapatkan selama pelatihan hilang begitu saja tanpa bisa diaplikasikan.

“Makanya kami memutuskan untuk memberikan bantuan peralatan wirausaha yang bisa memberikan stimulus kepada para penerima manfaat agar bisa memulai usahanya masing-masing,” ungkapnya.

Ia mencontohkan, bantuan peralatan yang baru saja disalurkan secara simbolis kepada 19 orang alumni Program Yatim Piatu berdaya yang sebelumnya telah menjalani pelatihan di Pusat Diklat BLK Makassar. Bantuan diserahkan langsung oleh kepada para penerima manfaat di Aula Syech Yusuf BLK, Jl Taman Makam Pahlawan, Kota Makassar, beberapa hari yang lalu.

News Feed