English English Indonesian Indonesian
oleh

Tokoh Nasional Kenakan Batik Mandar, Akademisi dan Budayawan Apresiasi Acara KPU Sulbar

Ridwan menjelaskan pakaian khas Mandar yang digunakan ketua KPU RI, Pimpinan KPU RI dan rombongan tersebut adalah Sa’be Mandar motif Sure Salaka.

“Tenunan Mandar dan motifnya yang khas lebih diapresiasi oleh pemerintah kita lewat kebijakan yang bisa menguntungkan para pelaku industri kreatif, khususnya para penenun,” tambah Ridwan.

Selendang dan Passapu

Sementara itu, Anggota KPU Provinsi Sulawesi Barat, Farhanuddin menyambut baik apresiasi yang disampaikan akademisi dan budayawan terhadap kegiatan kepemiluan yang di gelar KPU Sulbar.

” Kami tentu juga bersyukur, selain karena agenda utama terkait kepemiluan di Sulbar kemarin berjalan lancar, ternyata acara dengan penggunaan baju khas Mandar itu mendapat apresiasi kalangan akademisi dan budayawan,” kata Farhanuddin yang juga mantan aktivis mahasiswa perjuangan pembentukan provinsi Sulawesi Barat.

Menurut Farhan, sapaan akrabnya, rangkaian acara kepemiluan yang dihadiri ketua KPU RI Hasyim Asyari, anggota RI Idham Kholik, Sekertaris Jenderal KPU RI Bernad Dermawan Sutrisno dan rombongan adalah peresmian kantor KPU Sulbar yang baru,
Acara lainnya, rapat koordinasi dengan Penjabat Gubernur Sulbar dalam rangka persiapan pemilu dan pemilihan kepala daerah 2024.

” Saat penyambutan rombongan KPU RI di bandara Tampa Padang, kami menyematkan Selendang Tenun Sekomandi dan Passapu,” ungkap Farhan.

Ia menjelaskan, kantor yang diresmikan ketua KPU RI merupakan kantor baru menggantikan kantor lama KPU Sulbar yang hancur diguncang gempa bumi Januari 2021. (wir/*)

News Feed