“Terkait hal ini Pak Rachmat Gobel akan memanggil langsung menteri yang terkait agar bisa melacak semua lahan PTPN di seluruh Indonesia yang bermasalah,” tuturnya. Sementara itu, Muzzayin Arif secara garis besar memberikan tanggapan akhir yaitu bahwa pihaknya dari DPRD Sulsel menyikapi aspirasi masyarakat ini secara serius.
“Makanya kami menyampaikan langsung ke DPR RI sebagai lembaga yang berkompeten meneruskan aspirasi ini, setelah sebelumnya pada saat penyampaian aspirasi di kantor DPRD telah di tindaki dengan pengiriman fax dan email ke instansi terkait di pusat,” ungkap Muzayin. Ia menyampaikan karena pimpinan DPR RI dalam hal iin Rachmat Gobel menyanggupi untuk menindaklanjuti aspirasi ini dengan melakukan pembicaraan di tingkat nasional. (nsrn)